Nikita Willy Bagi-Bagi Mainan & Makanan
JAKARTA - Di tengah kesibukkannya, Nikita Willy menyempatkan untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di Yayasan Sayap Ibu.
Niki, sapaan Nikita, datang bersama ibunda dan sahabatnya dalam rangka bakti sosial dengan membagikan makanan serta mainan untuk anak-anak di sana.
"Untungnya enggak ada kegiatan apapun. Ini acara dadakan banget. Senang banget. Aku sangat menyukai anak-anak kecil. Bisa main dan berbagi dengan mereka. Nyuapin, gendong mereka. Bermain bola, tembak-tembakan. Ada juga yang tidur sama aku," ujar Niki yang ditemui di Yayasan Sayap Ibu, kawasan Barito, Jakarta Selatan, Sabtu (6/8/2011).
Kekasih Bara Tampubolon itu mengaku sangat terharu melihat banyaknya anak yang ditampung Yayasan Sayap Ibu.
"Terharu banget. Mereka yang ditampung di sini merupakan anak yang beruntung. Sementara masih banyak anak yang hidup terlantar di jalanan" tuturnya.
Artis berdarah Minang itu menuturkan, saling berbagi antar sesama merupakan kewajiban semua orang selagi mampu untuk membantu. "Diharuskan saling berbagi dan mengejar keberkahan. Kita berbagi di sini karena sama-sama suka anak kecil. Ingin berbagi juga dengan yayasan lain. Selagi kita bisa, ya kita Bantu," tegasnya.
(efi)
--
Source: http://celebrity.okezone.com/read/2011/08/06/33/488929/nikita-willy-bagi-bagi-mainan-makanan
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com Share on Facebook