Daniel Readcliff Pernah Tolak Jadi Harry Potter
LOS ANGELES - Menjadi Harry Potter tentu hal yang didambakan setiap anak. Namun, Daniel Radcliffe justru pernah menolak main di film Harry Potter.
Pemeran utama di film itu sempat tak diizinkan orangtuanya, Alan dan Marcia Radcliffe menjadi bocah penyihir dari buku JK Rowling tersebut.
Awalnya, orangtua bintang berusia 22 tahun itu tidak setuju anaknya menjadi aktor. Selain khawatir kehilangan masa kanak-kanak, Alan dan Marcia juga tidak sepakat dengan sistem kerja film yang mengharuskan Daniel tinggal dalam kurun waktu yang lama di Hollywood.
Itu semakin menjadi ketika Daniel akan dikontrak untuk sekuel Harry Potter kedelapan. Dibantu sutradara Chris Columbus, Daniel meyakinkan kedua orangtuanya agar mengizinkan dia ikut audisi salah satu film box office tersebut. Demikian seperti dilansir The Telegraph, Selasa (22/11/2011).
Namun akhirnya, hati kedua orang Daniel pun luluh juga. Setelah pihak produksi sepakat mengurangi jumlah film yang akan dibintangi Daniel.
Awalnya, kesepakatan antara orang tua Daniel dan pihak produksi hanyalah enam film, namun entah bagaimana akhirnya kedelapan film tersebut akhirnya diborong oleh Daniel
Daniel telah menjadi multijutawan, dan salah satu wajah paling terkenal di dunia setelah kesuksesannya di film Harry Potter.
(nsa)
--
Source: http://celebrity.okezone.com/read/2011/11/24/206/533801/daniel-readcliff-pernah-tolak-jadi-harry-potter
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com Share on Facebook